Sabtu, 16 Juli 2011

Caleido Star

Nageno Sora ( 16 tahun ) adalah seorang gadis dari negeri Sakura yang juga bercita-cita untuk bergabung dengan Kaleido Stage. Sayangnya belum apa-apa ia sudah tertimpa musibah dengan hilangnya tas keperluannya karena dicuri orang dan juga terlambat dalam audisi. Untunglah, walaupun diawali dengan peristiwa tidak mengenakkan - akhirnya Sora masih memiliki kesempatan untuk bergabung dengan Kaleido stage melalui bantuan orang misterius.....yang ternyata adalah Kalos, sang pemilik dari panggung Kaleido tersebut .



Kalos pun langsung menawarkan Sora untuk bergabung karena ia melihat adanya potensi tersembunyi dalam diri gadis manis yang polos itu. Dan mulai saat itulah, Sora harus berjuang dalam mengasah pengalaman dan menghadapi rintangan-rintangan yang akan dialaminya untuk menjadi sang "Kaleido Star".

Lantas apa yang menarik dari anime ini? Tentu saja plot ceritanya yang begitu unik dan kaya akan hikmah mengenai pelajaran hidup. Banyak sekali pengalaman menarik yang dihadapi Sora ketika bergabung dengan Kaleido Stage serta menjalin hubungannya dengan orang-orang di sekitarnya. Drama kehidupan dan persahabatan akan mewarnai setiap episode anime dengan topik permasalahan yang berbeda-beda pula, mulai dari cinta segitiga, hubungan antara partner & rekan kerja, sampai masa depan Kaleido Stage itu sendiri. Bahkan Ingrid masih ingat pernah menangis saat menonton pertengahan episode <>. Terasa berbeda dibandingkan kalau kita menonton anime fiksi, karena tokoh utama dalam cerita ini adalah seorang gadis normal seperti manusia pada umumnya, jadi kita bisa ikut merasakan simpati, suka dan duka yang dialami oleh para karakternya. Oh iya, meski bertemakan drama, tapi ini bukan anime yang isinya cengeng melulu lho. Justru kalau Ingrid bilang, Kaleido Star ini merupakan anime ceria, dimana porsi adegan humornya juga tidak kalah banyaknya dengan adegan penguras air mata ^^


Namun apakah anime ini akan membosankan bagi para penggemar anime action? Mungkin kita juga sempat beranggapan kalau anime ini akan miskin gerakan animasi karena lebih menitik-beratkan unsur drama. Tapi jangan keburu khawatir, karena sesuai dengan tema Kaleido Stage yang merupakan "gymnastics circus", anime ini akan dihiasi oleh berbagai aksi akrobatik yang menakjubkan, bahkan kadang justru dijadikan sebagai klimaks dalam beberapa episode. Dan kalau anda teliti, anime ini juga dihiasi oleh beberapa efek 3D-CG yang cukup memukau, juga berkat bantuan dari Gonzo Digimation < FullMetalPanic, Last Exile, Vandread > yang memang cukup berpengalaman dalam menangani animasi gabungan antara animasi 2D dan 3D Computer Graphic.
Tidak ketinggalan juga juga, musik yang mengiringi anime ini juga cukup indah, terutama Opening Theme ~Yakusoku no Basho e~ dan ~Take it Shake it~ yang cukup layak untuk dikoleksi bagi para animania. Beberapa lagu orchestra juga disisipkan sebagai background musik anime apik ini.

----

Oh iya, bagi yg mau nonton klik di sini (youtube) di playlistnya ada macam" Videonya walau tidak lengkap ^^

2 komentar:

  1. bueeh!! ini mah kedemenan aye banget, ampe spesialnya juga ada. legend of phoenix bagus tuh, 2 pic yg di atas, sora waktu training maboroshi owaza, sampingnya layla hamilton awal spin gerakan golden phoenix.

    BalasHapus

Comment yaa!!!